TFT Tool Gratis untuk servis android support Qualcomm, Mediatek, Unisoc, Xiaomi, Oppo, Vivo, Samsung tinggal pakai tanpa registrasi
Satu lagi tool gratis untuk servis smarthphone khusus nya android. Tool ini bernama TFT, mungkin beberapa dari anda sudah mengenal tool ini. Dulu mungkin tool ini hanya support untuk opeasi pada smartphone dengan chipset mediatek saja namun kini fitur nya lebih beragam.
Awal muncul tool-tool gratis untuk bypass auth mediatek dan mengatasi kasus software pada ponsel android dengan chipset mediatek, TFT tool ini menjadi salah satu andalan para user karena memang dari awal rilis nya tool ini bisa digunakan secara gratis.
Kini TFT tool tidak hanya bisa kita gunakan untuk operasi software pada ponsel android dengan chipset mediatek saja. Beberapa ponsel dengan chipset lain sudah support, seperti Qualcomm, Unisoc dan lebih banyak lagi merek ponsel yang support dengan tool ini.
Beberapa merek ponsel yang support dengan TFT tool ini yaitu Xiaomi, Oppo, Vivo, Samsung, Huawei, Nokia, Lenovo, Infinix bahkan beberapa merek android yang kurang populer seperti Techno dan Vsmart. Beberapa operasi terbatas juga bisa bekerja untuk iPhone pada TFT tool ini.
Jika anda menjalankan tool ini mungkin secara tampilan akan terasa familier, karena memang antar muka tool ini didesign seperti tool premium yang sudah sangat terkenal yaitu "Unlocktool" mulai dari tata letak menu sampai dengan warna dan metode pengoprasian nya pun sama.
TFT tool sampai saat ini masih bisa digunakan secara gratis. Kita tidak perlu membeli lisensi atau aktivasi berbayar untuk bisa menggunakan TFT Tool ini. Bahkan kita tidak perlu registrasi username dan password untuk menjalankanya. Silahkan unduh TFT tool pada salah satu tautan dibawah ini.
Download TFTUnlock-2023-3.1.1. 2
Untuk menggunakan TFT tool ini kita membutuhkan jaringan internet, jadi komputer yang kita gunakan harus terhubung dengan jaringan internet yang stabil. File pada tautan diatas mungkin berbentuk .rar dan .zip untuk mengektrak dan menginstal tool tersebut membutuhkan password : TFT (huruf besar semua).
Seperti sop dasar untuk melakukan operasi software pada smartphone, sebelum menggunakan tool tersebut anda wajib menginstal driver terlebih dahulu. Untuk driver yang dibutuhkan bisa diunduh pada tautan dibawah ini.
Driver wajib untuk Windows
TFT tool mungkin akan sering berkembang seiring pembaharuan software pada smartphone, dan mungkin versi pada postingan ini bukan selalu TFT tool versi terbaru. Untuk update nya silahkan cek fanspage facebook iq-team atau cek update ketika menjalankan TFT Tool.