How to Fix Restart Redmi Note 4 Mediatek nikel dengan flash rom china
Akhir-akhir ini banyak ada kasus yang lagi viral, yaitu redmi note 4 dan redmi note 4x dengan chipset mediatek mengalami kasus restart yang tidak bisa diatasi dengan cara wipe data maupun flahsing firmware global. Kasus tersebut terjadi karena kemungkinan adanya bug pada update terbaru dari aplikasi layanan google play versi 22.x.x, dengan settingan gps pada posisi akurasi tinggi. Namun jika kita tidak menggunakan fitur lokasi maka handphone akan normal dan tidak restart, begitu fitur lokasi aktif maka handphone auto restart tidak berhenti.
Untuk mengatasi kasus ini sudah banyak tips yang dishare baik di forum ataupun tutorial tertulis seperti blog dan juga tutorial video di youtube. Mulai dari mematikan fitur lokasi pada menu setelan sampai dengan downgrade versi google play service ke versi 21.x.x. Namun tetap saja trick pada rom global masih banyak kendala karena secara mendadak google play service bisa auto update, atau bagi yang sudah dimatikan auto updatenya user yang tidak paham dengan tidak sengaja memilih opsi update yang menyebabkan handphone kembali restart.
Custom rom juga tidak menyelesaikan masalah ini. Pasalnya pada beberapa aplikasi tetap membutuhkan update terbaru google play service untuk bisa berjalan dengan normal. Pada custom rom yang kita lakukan update google play service tetap saja akan mendapati kendala restart pada handphone redmi note4/4x mediatek tersebut.
Salah satu solusi yang paling mudah adalah dengan menginstal rom official china stable pada redmi note 4/4x mediatek nikel yang mengalami kasus restart. Metode ini sudah terbukti aman, google play service terupdate pada posisi versi 22.x.x dengan fitur layanan on dan akurasi lokasi tinggi handphone masih aman digunakan dan penyakit restart tidak muncul kembali. Untuk mengunduh file firmware china redmi note 4/4x nikel bisa melalui salah satu tautan dibawah ini.
Miui 10.2.2.0 Nikel :
Miflashtool 2017 :
Bagi yang belum Unlock bootloader bisa melakukan flashing rom china pada xiaomi redmi note 4 dan redmi note 4x mediatek dengan menggunakan flash tool khusus chipset mediatek, yaitu "SPFlashtool" yang bisa diunduh pada tautan dibawah ini.
SPFlashtool V5
Jika saat menguhubungkan handphone ke komputer ternyata handphone tidak bisa terbaca sebagai Mediatek USB Port, maka windows yang anda gunakan belum terinstal driver mediatek. Silahkan unduh dan instal driver mediatek pada salah satu tautan dibawah ini.
Driver Mediatek
Sesuai pengalaman, setelah menginstal rom versi china stable ini semua fitur lokasi berjalan dengan posisi akurasi tinggi dan handphone tidak restart kembali. Karena ini rom china maka tidak terdapat bawaan aplikasi google play store, untuk aplikasi google play store bisa diinstal dengan cara manual menggunakan apk google installer yang bisa diunduh pada tautan dibawah ini.
- Cara instal Google Play Store : Klik Disini
Namun ada satu kekurangan pada rom china redmi note 4/4x mediatek nikel ini. Apa itu kekuranganya?, karena memang rom ini versi china maka untuk bahasanya tidak komplit, hanya tersedia beberapa bahasa saja. Untuk bahasa indonesia memang tidak tersedia namun kita bisa menggunakan bahasa inggris, tentu saja untuk masalah bahasa saat ini sudah bukan kendala lagi.